Dari Jalan Kalijambe hingga KUBE, Aspirasi Warga Bener Jadi Catatan Wakil Ketua DPRD Purworejo
Y
DetikAktualNews.Com. Purworejo – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Purworejo, Rohman, melaksanakan kegiatan reses di Desa Pekacangan, Kecamatan Bener, Senin (29 September 2025). Reses ini menjadi sarana untuk menjaring aspirasi masyarakat secara langsung yang kemudian akan diperjuangkan melalui kebijakan pemerintah daerah.
Dalam kesempatan tersebut, warga menyampaikan berbagai kebutuhan mendesak yang dianggap sangat berpengaruh bagi kesejahteraan mereka. Aspirasi utama yang mengemuka adalah pembangunan infrastruktur, khususnya kelanjutan proyek peningkatan Jalan Kalijambe - Cacaban Lor.
Kondisi jalan yang layak dinilai penting untuk menunjang mobilitas warga, terutama di sektor pertanian dan perekonomian lokal. Warga menghimbau pembangunan jalan supaya dilanjutkan.
“Kami berharap pembangunan jalan ini bisa segera dilanjutkan karena sangat vital bagi kelancaran aktivitas masyarakat,” ungkap salah seorang tokoh warga.
Selain infrastruktur, sektor kesehatan juga menjadi perhatian serius. Masyarakat menuntut layanan kesehatan gratis yang dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat tanpa terkecuali. Menurut warga, akses kesehatan yang mudah dan terjangkau merupakan kebutuhan dasar yang wajib dipenuhi pemerintah.
Aspirasi lain yang disampaikan adalah keberlanjutan pembangunan Bendungan Bener sebagai proyek strategis nasional. Warga berharap proyek tersebut berjalan lancar serta memberikan manfaat nyata, terutama dalam hal pengairan dan pengendalian banjir di wilayah sekitar.
Isu pengentasan kemiskinan juga turut menjadi sorotan. Masyarakat meminta agar program-program peningkatan ekonomi terus digencarkan, terutama melalui penguatan Kelompok Usaha Bersama (KUBE). Program ini dinilai efektif untuk memberdayakan warga berpenghasilan rendah melalui bantuan modal serta pendampingan usaha, sehingga mereka dapat mandiri dan keluar dari jerat kemiskinan.
Menanggapi hal itu, Wakil Ketua DPRD menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan aspirasi warga.
“Semua usulan masyarakat, mulai dari pembangunan jalan, layanan kesehatan gratis, keberlanjutan Bendungan Bener,hingga pengembangan KUBE, sudah kami catat dengan baik. Ini adalah suara rakyat yang wajib kami kawal di lembaga legislatif maupun eksekutif,” tegas Rohman.
Kegiatan reses ini sekaligus menegaskan peran DPRD sebagai jembatan antara masyarakat dengan pemerintah daerah agar pembangunan di Purworejo dapat berjalan merata dan berkeadilan.
Penulis. Imbron
Editor.Gus Mustakim